TES CPNS 2014 DILAKSANAKAN SETELAH PILPRES


Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) menunda pelaksanaan tes CPNS 2014 pada Juli mendatang. Awalnya, pemerintah merencanakan tes CPNS yang dilakukan tidak serentak itu dimulai sebelum Pilpres atau akhir Juni ini.

"Tadinya memang digadang-gadang mulai pekan ketiga Juni. Apalagi sudah banyak instansi baik pusat dan daerah yang mengajukan usulan formasi CPNS 2014," kata Deputi SDM Aparatur KemenPAN-RB Setiawan Wangsaatmaja kepada JPNN.com, Senin (2/6/2014).

Jadwal tes CPNS pada Juli mendatang, dinilai tepat bagi pemerintah. Sebab peserta tes bisa lebih tenang karena tidak diwarnai dengan hiruk-pikuk pelaksanaan Pilpres.

"Kalau sebelum Pilpres, rasanya kurang pas saja makanya atas pertimbangan Pak Menteri kita undurkan Juli biar suasananya lebih tenang," terangnya.

Untuk tahun ini, pemerintah mengalokasikan kuota CPNS sebanyak 60 ribu formasi. Terdiri atas 40 ribu untuk daerah dan 20 ribu di pusat. Selain itu mekanisme tes semuanya menggunakan sistem computer assisted test (CAT).


"Pelaksanaan tes tidak serentak lagi, tapi setiap hari dilaksanakan. Direncanakan tesnya berlangsung sekitar dua bulan," tandasnya.
=================================================================
FORMASI CPNS,5% UNTUK SEMUA JURUSAN
Pemerintah berencana membuka formasi CPNS untuk semua jurusan. Hal ini dilakukan untuk memberikan kesempatan pada para sarjana jurusannya tidak ada dalam formasi yang telah ditetapkan untuk mengisi jabatan tertentu.
 
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Azwar Abubakar mengatakan, gagasan itu terinspirasi dari sejumlah bank yang ternyata menerima pegawai dari semua jurusan. “Bahkan ada seorang sarjana Teknik Nuklir yang pernah menjabat sebagai Direktur Utama sebuah bank BUMN, dan ternyata sukses,” ujarnya di sela-sela kuliah umum di Institut  Teknologi Bandung (ITB), di Bandung, Senin (02/06).
 
Dikatakan, beberapa bank besar seperti City Bank, Bank Mandiri, Bank BNI menerima pegawai dari semua jurusan, baik teknik, manajemen, ekonomi, accounting, sastra, pertanian, kehutanan, dan sebagainya. Setelah diterima, mereka dilatih terus menerus, dan ternyata banyak yang berhasil. “Kenapa kita tidak buat seperti itu,” imbuh Azwar.
 
Dipihak lain, Azwar memahami bahwa dalam rekrutmen CPNS belakangan ini ada beberapa jurusan yang tidak ada formasinya. Karena itu, dalam rekrutmen CPNS dan Aparatur Sipil Negara (ASN) pada umumnya, tetap ada formasi untuk jabatan fungsional tertentu dan akan dibuka formasi untuk semua jurusan. “Jumlahnya tidak banyak, maksimal lima persen dari formasi. Jangan sampai mereka bilang, lulusan ini kok tidak ada formasinya,” ujarnya.


Menurut rencana, sekitar pertengah Juni ini pemerintah akan menetapkan  formasi ASN dari masing-masing instansi pemerintah, untuk selanjutnya lowongannya diumumkan. “Pelaksanaan pendaftaran dan test kompetensi dasar mudah-mudahan bisa dimulai pertengahan Juli, setelah pemilihan presiden,” tambah Menteri. (ags/HUMAS MENPANRB)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "TES CPNS 2014 DILAKSANAKAN SETELAH PILPRES"

Post a Comment